Friday, January 28, 2022

Cara instal twrp samsung galaxy j3 2016 (SM-J320G)

Apakah kalian sedang mencari tutorial cara Install TWRP Samsung Galaxy J3 2016 (SM-J320G). Jika iya kalian berada pada artikel yang tepat. Karena pada artikel tutorial kali ini saya akan memberikan tutorial Cara Install TWRP Samsung Galaxy J3 2016 (SM-J320G) yang sudah di tes sebelumnya dan berhasil 100%.

Ada banyak alasan mengapa pengguna perlu melakukan root terhadap Samsung Galaxy J3 SM-J320G. Beberapa diantaranya adalah ingin mendapatkan akses secara utuh / penuh / mutlak terhadap sistem operasi Android.

Apa itu TWRP

TWRP merupakan kependekan dari TeamWin Recovery Project yang merupakan custom recovery yang bersifat open-based dan open source untuk perangkat Android. TWRP merupakan custom recovery terbaik setelah ClockworkMod (alias CWM). Tidak seperti Stock Recovery, TWRP bisa membantu kalian menginstal Custom ROM, Kernel, Mods atau bahkan root perangkat Android.

Langkah-langkah untuk Menginstal TWRP Recovery Samsung Galaxy J3 2016 (SM-J320G)

Perlu kalian ingat tutorial ini hanya untuk menginstal TWRP Recovery pada Samsung Galaxy J3 2016 (SM-J320G), jadi jangan mencoba untuk hal yang sama di perangkat lain. Sebelum mem-flash custom recovery, instal driver dan perangkat lunak yang diperlukan pada PC kalian.

Alat yang digunakan

  • pc/laptop dan kabel data

Bahan-bahan yang digunakan

Langkah ke 1 : Oem Unlock dan USB Debugging

  • Buka pengaturan > tentang perankat > info perangkat lunak > tap pada nama versi sebanyak 8 kali.
  • Langsung menuju 'Mode pengembang' centang di 'Oem unlock' dan 'Usb debugging'

Langkah ke 2 : Installasi

  • Instal usb driver nya.
  • Ekstrak Odin_v3.09.zip nya.
  • Matikan hp nya, masuk Mode download, dengan menakan tombol kombinasi (power+volume down+home), lalu tekan volume up.
  • Lalu hubungkan hp ke pc/laptop
  • Buka Odin nya
  • Jika ada tulisan 'Added' Dan ID:COM Muncul, berarti hp sudah terhubung ke pc/laptop
  • Lalu klik AP
  • Dan pilih Twrp yang sudah di download tadi.
  • Klik Option Kemudian Hilangkan Centang Pada Auto Reboot.
  • Kalau Sudah, Silahkan Klik Start. Apabila Proses nya Sukses Maka Nanti Ada Tulisan Hijau 'PASS', kalau sudah begitu silahkan Cabut kabel data nya dan lepas baterai nya.
  • Lalu tekan tombol kombinasi (power+volume up+home)
  • And Done, Hp samsung galaxy j3 nya Telah terinstal TWRP.
Terima Kasih.